Cara Membuat Watermark Pada Foto
gdelyn.com
Rabu, Januari 18, 2012
0
komentar
Berikut ini saya akan menginformasikan cara membuat watermark pada foto/image. Untuk membuat watermark kali ini,saya menggunakan suatu software gratis,yaitu Watermark Image.Walaupun software ini gratis,tapi fitur yang ditawarkan cukup lengkap dalam membuat watermark,untuk lebih jelasnya berikut akan saya tuliskan ulasan singkat tentang Watermark Image.
Aplikasi Watermark Image ini hanya mempunyai satu panel saja dan dalam panel ini kita melakukan pengaturan untuk watermark yang ingin kita buat.Berikut penjelasannya:
1.Download terlebih dahulu software Watermark Image disini.
2.Klik tab Files to watermark,pada Add source kamu klik tombol File (jika hanya beberapa file gambar yang mau diberi watermark) atau klik tombol Directory (jika ingin semua file gambar yang ada dalam direktori diberi watermark),kemudian klik tombol Select preview image untuk melihat tampilan sementara gambar yang mau diberi watermark,usahakan gambar yang sama dengan gambar file yang tadi kita masukkan,untuk menghapus gambar yang sudah dimasukkan tekan tombol Remove atau Clear List/Remove all,untuk melanjutkan klik tombol Next.
3.Selanjutnya kamu tekan tombol Add kemudian ketikkan nama watermarknya,pada Watermark/Effect pilih Use Text,pada bagian Font pilih jenis hurufnya,pada kotak isian Enter Text used for watermarking ketikkan teks watermark yang kamu inginkan,untuk warna teks kamu tekan tombol Text color,pada Watermark location tentukan posisi teks watermark kamu,selanjutnya klik tombol Next.
4.Pada langkah terakhir ini tentukan Output Format yang kamu inginkan,eittt jangan lupa Destination (tempat nyimpan hasil watermark) jangan sama dengan Source (sumber gambar), kemudian klik tombol Start,jreeeng dah jadi dech.
Selamat mencoba dan enjoy....
Kategori :
aplikasi